WNI di London Shalat Id di Wisma Nusantara

id london, sholat

WNI di London Shalat Id di Wisma Nusantara

Ibadah Sholat (REUTERS)

London (antarasulteng.com) - Suara Takbir dan Tahmid berkumandang di Wisma Nusantara, kediaman resmi Duta Besar Indonesia untuk Kerajaan Inggris, di London, pada shalat Ied hari raya Idul Fitri 1434 Hijriyah, Kamis pagi waktu setempat.

Shalat Ied yang diselenggarakan KBRI di London diikuti sekitar 600 orang warga Indonesia yang ada di Inggris.

Sholat Idul Fitri diselenggarakan pada pukul 09.45 pagi dipimpin imam H Hamim Syaaf, dan khatib Dindin Jamaluddin. Dalam khotbahnya yang mengambil tema "Menjaga Kualitas Ramadhan" juga dikuti Duta Besar Indonesia untuk Kerajaan Inggris, Hamzah Thayeb, dan istrinya, Lastry Hamzah Thayeb.

Seusai pelaksanaan shalat, seluruh jamaah bersalaman saling bermaafan yang diawali Thayeb beserta istrinya. Mereka mendatangi satu persatu warga yang hadir di dalam premis Indonesia itu. 

Acara kemudian dilanjutkan dengan ramah tamah yang diramaikan pula oleh kehadiran masyarakat Indonesia yang beragama lain, yang juga turut mengucapkan selamat Idul Fitri dan saling bermaaf-maafan.

Akhirnya, berbagai menu sajian khas Lebaran, yaitu lontong sayur, opor ayam, rendang, dan es cingcau buah, dapat sekedar mengobati kerinduan masyarakat Indonesia di Inggris akan suasana lebaran di Tanah Air.