Prediksi Real Madrid vs Atletico

id madrid, atletico

Prediksi Real Madrid vs Atletico

Pemain Atletico Madrid beraksi dengan Pemain Real Madrid Cristiano Ronaldo dalam Liga Champions perempat final Leg Pertama, Vicente Calderon, Madrid ,Spanyol, Selasa (14/4/15 ). (Reuters / Paul Hanna)

Madrid (antarasulteng.com) - Pelatih Real Madrid Carlo Ancelotti menegaskan bahwa, "saya punya skuat terbaik di dunia", sementara entrenador Atletico Madrid Diego Simeone menyatakan bahwa kokoh tidaknya lini pertahanan masing-masing tim menentukan siapa pemenang duel dua tim sekota itu.

Kedua pelatih siap mengekspresikan ketelitian dan kejelian meracik strategi kembali dalam laga leg kedua perempat final Liga Champions yang digelar di Stadion Santiago Bernabeu pada Rabu waktu setempat, atau Kamis dini hari, pukul 01.45 WIB. Pertandingan itu akan ditayangkan secara langsung oleh SCTV.   

Baik Ancelotti maupun Simeone sama-sama mengutarakan optimisme setelah kedua tim berbagi hasil kacamata 0-0 dalam leg pertama perempat final Liga Champions.

Di kubu Les Merengues, dengan Marcelo yang masih terkena suspensi, pelatih asal Italia itu berharap bahwa Fabio Coentrao siap turun bertanding setelah absen pada pekan ini.

Di lini depan, Gareth Bale dan Luka Modric yang mengalami cedera ketika Madrid menang atas Malaga, sudah dapat dipastikan bakal absen dalam laga krusial melawan Los Rojiblancos (Si Merah-Putih).

Don Carlo tidak tertutup kemungkinan menerapkan skema 4-4-2 pada pekan ini mengingat Bale masih absen.

Di kubu Atletico Madrid, Saul Ñíguez dan Tiago berkompetisi mendapat posisi yang ditempati selama ini oleh Mario Suárez bersama Gabi di lini tengah. Suarez terkena suspensi. Faktor pengalaman menjadi pertimbangan.

Di lini depan, Mario Mandzukic siap mengobrak-abrik lini pertahanan Madrid. Ia bakal berkongsi dengan Griezmann. Di lini pertahanan, Miranda dan Siqueira siap membendung arus serangan Cristiano Ronaldo dan kawan-kawan.

Komentar dua pelatih:

* Carlo Ancelotti (Real Madrid):
"Kami harus bergelut dengan masalah cedera pemain. Kami tidak diperkuat sejumlah pemain penting dalam laga ini walaupun demikian kami tetap termotivasi. Atletico tim yang kuat, salah satu tim terbaik di dunia di lini pertahanan. Hal itu sudah mereka tunjukkan ketika turun dalam pertandingan di leg pertama. Untuk itu kami perlu fokus dari menit ke menit."

"Pertandingan seharusnya tidak terlalu sulit dibandingkan laga kali lalu. Toh, kami bertanding di kandang agar dapat melaju ke babak semi-final. Ini pertandingan penting bagi klub, bagi fans dan bagi para pemain. Kami punya kesempatan. Seluruh penggawa siap  tempur karena mereka termotivasi tampil sebaik mungkin."

"Saya akan membuat susunan pemain besok. Saya katakan banyak kali bahwa saya punya skuat terbaik di dunia. Penting bahwa para pemain senantiasa fokus kepada jalannya pertandingan, dan tidak terlalu mengandalkan kemampuan seseorang. Kami punya banyak solusi untuk mengganti para pemain yang kini masih dibekap cedera."

"James [Rodríguez] pemain yang sangat efektif dan akan banyak membantu penampilan kami, sementara  [Javier Hernández] mampu tampil gemilang, sebagaimana ia tunjukkan ketika melawan Malaga."

"Pertandingan ini begitu penting dan kami perlu termotivasi. Kami hanya harus menerapkan taktik yang sudah disusun di lapangan, sebagaimana kami tunjukkan di laga leg pertama." 
 
* Diego Simeone (Atlético Madrid):
"Kami ingin meraih hasil gemilang dan menikmati laga malam ini dengan tampil sebaik mungkin. Tim kami tidak merasa tertekan menghadapi laga ini, meski kami menghadapi tanggungjawab."

"Saya hanya berpikir cara mengalahkan Real Madrid, tidak melulu bahwa Luka Modric sedang mengalami cedera. Kami fokus kepada mereka secara keseluruhan."

"(Dengan kondisi bahwa gelandang bertahan Mario Suarez terkena suspensi) maka kami perlu memperkuat lagi lini pertahanan. Kami punya sejumlah pemain hebat untuk melapis pertahanan. Bahkan saya kerepotan memilih mereka karena kualitas mereka di atas rata-rata dan pantas diturunkan. Kami punya pemain yang siap bertahan dan menyerang jika memang situasi memungkinkan."

Prakiraan susunan pemain:

* Real Madrid (4-4-2):
Casillas (penjaga gawang), Coentrao, Ramos, Varane, Carvajal, James, Illaramendi, Kroos, Isco, Ronaldo, Hernandez
Pemain cadangan:
Navas, Pepe, Arbeloa, Jese, Nacho, Lucas Silva, Khedira
Absen: Marcelo (skorsing), Bale, Modric, Benzema (cedera)

* Atletico Madrid (4-4-2):
Oblak (penjaga gawang), Juanfran, Miranda, Godin, Siqueira, Arda Turan, Gabi, Tiago, Koke, Griezmann, Mandzukic
Pemain cadangan:
Moya, Raul Garcia, Torres, Gimenez, Gamez, Saul, Raul Jimenez
Absen: Mario Suarez (skorsing)         

 Lima laga terakhir:
(W:menang; L: kalah; D: imbang)

* Real Madrid: W D W W W

18/04/2015  Real Madrid 3 - 1 Málaga
14/04/2015  Atlético Madrid 0 - 0 Real Madrid
11/04/2015  Real Madrid 3 - 0 Eibar
08/04/2015 Rayo Vallecano 0 - 2 Real Madrid 
05/04/2015 Real Madrid 9 - 1 Granada

* Atlético Madrid: W D D W W

18/04/2015 Deportivo La Coruña 1 - 2 Atlético Madrid
14/04/2015 Atlético Madrid 0 - 0 Real Madrid
11/04/2015 Málaga 2 - 2 Atlético Madrid 
07/04/2015 Atlético   Madrid 2 - 0 Real Sociedad
04/04/2015 Córdoba 0 - 2 Atlético   Madrid

Head To Head:

14/04/2015 Atlético Madrid Atlético 0 - 0 Real Madrid
07/02/2015 Atlético Madrid 4 - 0 Real Madrid Clubd
5/01/2015 Real Madrid 2 - 2  Atlético Madrid 
07/01/2015 Atlético Madrid 2 - 0 Real Madrid
13/09/2014 Real Madrid 1 - 2 Atlético de Madrid 

Prediksi hasil laga (Goal.com):
* Real Madrid 2 - 1 Atlético Madrid (13 persen)
* Real Madrid 2 - 0 Atlético Madrid (12 persen)
* Real Madrid 1 - 2 Atlético Madrid (9 persen)
   
Prediksi jalannya laga (Whoscored.com):
* Setelah hasil imbang kedua tim di leg pertama, maka persaingan terus mendidih. Dengan begitu, laga di leg kedua ini bakal berlangsung seru dengan adu tajam barisan depan dan adu kokoh di lini pertahanan.

*Tim tuan rumah tentu saja terganggu dengan absennya Modric dan Bale, sementara Simeone siap turun dengan skuat kekuatan penuh. Seperti laga-laga sebelumnya, Atletico  bakal tampil penuh percaya diri agar terhindar dari kekalahan kedelapan mereka atas Los Blancos.

* Tim tuan rumah perlu tampil fokus, utamanya di lini pertahanan, dan lebih seksama di lini depan dalam melancarkan serangan yang efektif dan efisien.

Prediksi hasil laga menurut editor Antaranews.com:
* Real Madrid: 3
* Atletico Madrid: 2
 (skd)