TNLL Manfaatkan Sail Tomini Promosi Objek Wisata

id tnll

TNLL Manfaatkan Sail Tomini Promosi Objek Wisata

Festival Danau Lindu Lima remaja menampilkan karya seni saat acara Festival Danau Lindu ke-3 di Kabupaten Sigi, Sulawesi Tengah, baru-baru ini. Melalui lagu-lagu berbahasa daerah, penampil mengajak masyarakat untuk menjaga kebersamaan dan kekeluargaan yang dinilai mulai redup. (FOTO ANTARA/Sulteng/A

Palu,  (antarasulteng.com) - Taman Nasional Lore Lindu (TNLL) akan memanfaatkan secara optimal pelaksanaan Sail Tomini 2015 sebagai ajang promosi berbagai objek wisata dalam kawasan taman nasional di Sulawesi Tengah.

"Ini kesempatan untuk mempromosikan berbagai objek wisata menarik dan unik kepada peserta Sail Tomini yang akan dibuka langsung Presiden Joko Widodo pada September 2015," kata Kepala Bidang Teknis Konservasi Balai Besar TNLL, Ahmad Yani di Palu, Jumat.

Ia mengatakan telah mempersiapkan berbagai kebutuhan kepentingan promosi.

Selain turut serta dalam kegiatan pameran, pihaknya, kata Ahmad Yani juga akan menyebarkan brosur-brosur objek wisata yang ada dalam kawasan taman nasional mulai dari Bandara Mutiara Sis Aljufri Palu sampai ke semua hotel yang ada di Ibu Kota Provinsi Sulteng.

Bahkan, tempat-tempat yang ramai dikunjungi, termasuk hotel dan mall akan dimanfaatkan untuk penyebaran brosur.

Menurut dia, Sail Tomini merupakan kegiatan yang perlu didukung sepenuhnya semua pihak, termasuk masyarakat karena akan ada banyak peserta dari dalam maupun luar yang datang.

Terutama masalah keamanan menjadi tanggung jawab semua masyarakat, bukan hanya pihak berwajib.

Ia yakin kegiatan tersebut akan meningkatkan kunjungan wisatawan ke berbagai objek wisata di Sulteng, termasuk yang ada di dalam kawasan taman nasional.

Semakin luas informasi, semakin banyak pula orang yang mengetahui dan berkeinginan untuk datang ke Sulteng menikmati berbagai obyek wisata.

TNLL, katanya, telah menyiapkan sebanyak 30.000 brosur promosi objek wisata untuk disebarluaskan menjelang dan selama Sail Tomini berlangsung.(skd)