Mendikbud Apresiasi Kepedulian Bidang Pendidikan Di Sulteng

id baswedan

Mendikbud Apresiasi Kepedulian Bidang Pendidikan Di Sulteng

Mendikbud Anies Baswedan. (Kemdikbud/PIH/Jilan Rifai) (a)

Saya memberikan apresiasi kepada Pemprov dan masyarakat Sulteng karena peduli dan telah menjadi tuan rumah yang baik pelaksanaan program pendidikan
Palu,  (antarasulteng.com) - Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Anies Bawesdan memberikan apresiasi tinggi terhadap Provinsi Sulawesi Tengah yang dinilai banyak memberikan kepedulian terhadap berbagai program kerja bidang kependidikan.

"Saya memberikan apresiasi kepada Pemprov dan masyarakat Sulteng karena peduli dan telah menjadi tuan rumah yang baik pelaksanaan program pendidikan," kata Mendikbud Anis Baswedan saat menutup pelaksanaan Apresiasi Guru dan Tenaga Kependidikan (GTK) PAUD Tingkat Nasional yang berlangsung di Palu, Jumat.

Menurut Mendikbud, pemerintah dan masyarakat di Palu telah memberikan dukungan yang luar biasa untuk pelaksnaan kegiatan nasional setahun sekali itu.

Menteri Anies mengatakan mendapat informasi dari panitia pelaksana kegiatan bahwa peserta yang hadir dalam kegiatan ini cukup banyak.

"Saya dengar tadi bahwa jumlah peserta yang hadir baik peserta maupun supoter dari beberapa daerah mencapai 1.500 orang," katanya.

Peserta maupun suporter ada yang diinapkan di rumah-rumah warga yang ada di Ibu Kota Provinsi Sulteng. "Ini tentu gambaran bahwa masyarakat sangat mendukung dan menyambut baik kegiatan dimaksud," kata menteri.

Menteri Anies berharap selama pra peserta dan supoter berada di Palu paling tidak sudah saling mengenai satu dengan lainnya baik sesama guru dan tenaga pendidikan masyrakat.

Juga para suporter paling tidak sudah mendapat keluarga baru di Palu sehingga jika pergi ke daerah lain, sudah ada keluarganya juga di sana.

Menurut Menteri Anies, hal ini yang paling mengembirakan karena masyarakat Indonesia merupakan masyarakat yang cinta damai dan saling menolong satu sama lainnya sehingga perlu dilestarikan dan diperekuat lagi dalam rangka merajut kebinekaan dalam NKRI.