Arus Penumpang Di Bandara Mutiara Palu Turun

id bandara

Arus Penumpang Di Bandara Mutiara Palu Turun

Ilustrasi (ANTARAnews)

Palu,  (antarasulteng.com) - Arus penumpang yang tiba maupun diberangkatkan ke berbagai kota melalui Bandara Mutiara Sis Aljufri Palu pada Idul Adha 1437 Hijriyah turun dibandingkan hari sebelumnya.

"Jumlah penumpang yang tiba maupun diberangkatkan oleh beberapa maskapai penerbangan untuk hari ini rata-rata mengalami penurunan cukup signifikan," kata Jhony Timbang, seorang patugas bagian angkut barang di Bandar Udara Mutiara Palu, Senin.

Ia mengatakan, hari sebelumnya, penumpang yang tiba maupun diberangkatkan rata-rata mengalami peningkatan. Tetapi pada Idul Adha, penumpangnya cukup sepi.

Sementara Kepala Bandara Mutiara Palu, Benyamin Noah Apituley juga mengatakan, beberapa hari menjelang Idul Adha, penumpang mengalami peningkatan meski tidak seramai Lebaran Idul Fitri 1437 Hijriyah.

"Ya peningkatannya cukup lumayan dibandingkan hari-hari biasa," katanya.

Namun, kata dia, pada Idul Adha, penumpang yang turun maupun diberangkatkan dari Bandara Mutiara Palu menurun.

Menurut dia, penurunan tersebut sangat wajar karena masih dalam suasana hari raya.

Pada Selasa 913/9), kata dia, arus penumpang sudah akan mulai mengalir dan meningkat lagi.

Dia mengaku arus penumpang dalam tiga tahun terakhir ini memang mengalami peningkatan cukup drastis dibandingkan tiga tahun yang lalu.

Tahun-tahun sebelumnya rata-rata penumpang yang diberangkatkan berkisar 800 orang per harinya. "Tapi kurun waktu tiga tahun terakhir ini dalam kondisi normal saja sudah mencapai 1.500-2.000 orang per hari.

Apalagi kalau menjelang Idul Fitri, Natal dan tahun baru bisa mencapai 3.000-an penumpang per harinya.