Pemkab Benahi Objek Wisata Untuk Tarik Wisatawan

id kasman

Pemkab Benahi Objek Wisata Untuk Tarik Wisatawan

Bupati Donggala Drs Kasman Lassa, SH (antara foto/Basri Marzuki)

Di Kabupaten Donggala ada banyak destinasi wisata yang bisa dijual ke mancanegara karena masing-masing memiliki keunggulan dan keunikan sendiri
Donggala, Sulteng,  (antarasulteng.com) - Pemerintah Kabupaten Donggala akan membenahi objek wisata unggulan yang ada di daerah itu untuk menarik minat kunjungan wisatawan mancanegara.

"Di Kabupaten Donggala ada banyak destinasi wisata yang bisa dijual ke mancanegara karena masing-masing memiliki keunggulan dan keunikan sendiri," kata Bupati Donggala, Kasman Lassa, Minggu.

Ia mengatakan hingga kini baru ada beberapa objek wisata yang sudah dikelolah oleh Pemkab Donggala dan juga swasta seperti Tanjung Karang yang terletak hanya sekitar lima km dari Ibu KOta Kabupaten Donggala.

Objek wisata ini setiap hari libur banyak dikunjungi, termasuk para wisatawan manca negara dari berbagai negara di dunia datang menikmati keindahan Pantai Tanjung Karang.

Ia mengatakan sejak beberapa tahun terakhir, objek wisata itu tidak pernah sepi dari kunjungan wisatawan, termasuk warga Donggala dan Kota Palu.

Bahkan, kata Bupati Kasman, warga Palu menjadikan obyek wisata Tanjung Karang sebagai objek wisata favorit. Buktinya banyak warga Palu yang setiap hari libur mengisi waktu liburan mereka berjemur di pasir sambil mandi di laut.

Khusus objek wisata itu, kata Bupati Kasman, sejak lama sudah dikelolah, tetapi perlu dibenahi lagi, terutama tempat-tempat pemondokan yang disedikan sudah mulai rusak.

Begitu pula obyek wisata lainnya, tetap mendapatkan perhatian dari Pemkab Sigi untuk dikembangkan secara profesional lagi. Termasuk objek wisata Pusat Laut yang berjarak sekitar 20km dari Banawa, Ibu KOta Kabupaten Donggala.

Obyek wisata itu juga mulai ramai dikunjungi wisatawan dan Pemkab Sigi ke depan akan membenahi sarana dan prasana yang ada di lokasi tersebut agar semakin lebih banyak wisatawan yang berkunjung ke destinasi wisata Pusat Laut.

"Pokoknya semua objek wisata yang ada di Kabupaten Donggala secara bertahan sesuai dengan kemampuan dana akan dibenahi mengingat sejak pemerintah Indonesia memberlakukan bebas visa kunjungan wisatawan ke daerah-daerah, teramsuk di wilayah Sulteng dan khususnya di Kabupaten Donggala semakin bertambah banyak.

Dengan demikian, kata dia, akan memberikan kontribusi besar bagi peningkatan ekonomi masyarakat dan juga perolehan devisa dari sektor pariwisata akan semakin meningkat.