PLN Kembali Jadwalkan Pemadaman Bergilir Di Palu

id pln

PLN Kembali Jadwalkan Pemadaman Bergilir Di Palu

PLN (antaranews)

Palu,  (antarasulteng.com) - Managemen PT PLN (Persero) Area Palu menjadwalkan pemadaman bergilir karena ada pemasangan listrik interkoneksi di wilayah ibu kota Sulawesi Tengah.

"Program ini kami harus lakukan karena pemasangan jaringan listrik interkoneksi di wilayah Palu," kata Manager PLN setempat, Emir Muhaimin, Senin.

Ia mengatakan belum mengetahui kapan pemadaman berakhir karena untuk kegiatan tersebut cukup membutuhkan waktu yang agak lama.

Namun, katanya, jika pekerjaan dimaksud sudah selesai, PLN akan kembali menyuplai daya secara normal.

PLN, kata dia, terus berusaha untuk meningkatkan pelayanan pasokan listrik kepada para pelanggan, teramasuk untuk konsumsi rumah tangga yang terbilang merupakan pelanggan listrik terbesar di sistem kelistrikan palapas (Palu, Donggala Parigi dan Sigi).

Palapas selama ini mengandalkan sejumlah pembangkit antara lain PLTD (Pembangkit Listrik Tenaga Disel) milik PLN, PLTU (Pembangkit Listrik Tenaga Uap) milik PT PJPP (Pusaka Jaya Palu Power) dan PLTA (Pembangkit Listrik Tenaga Air) Sulewana Poso yang dikelola PT Poso Energy.

Emir mengatakan khusus sistem palapas hingga kini mengalami surplus daya sebesar 10 megawatt.

Selama ini, kata dia, yang sering mengalami gangguan adalah jaringan listrik karena sebagian besar melewati kebun dan hutan, khususnya jaringan listrik PLTA Sulewana Poso.

PLTA Sulewana Poso sampai sekarang masih menyuplai daya untuk sistem kelistrikan Palapas sebesar 24 megawatt.

"Dan ke depan akan ditingkatkan lagi sesuai dengan kebutuhan," kata dia.(skd)